Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menampilkan Navigation Pane Di Microsoft Word

Cara Menampilkan Navigation Pane Di Microsoft Word

Cara menampilkan navigation pane - Microsoft word merupakan salah satu aplikasi yang lumayan kompleks karena memiliki banyak fitur yang dapat digunakan untuk mempermudah pengguna nya.

Banyak sekali fitur yang tersedia di aplikasi ms word ini, tetapi jarang diketahu oleh sebagian besar penggunanya.

Salah satunya yaitu panel navigasi atau navigation pane.

Apa itu navigation pane?

Navigation pane ialah suatu fitur yang digunakan untuk mendeteksi letak halaman yang terdapat pada judul, sehingga ketika kita mengklik sebuah judul maka kita akan diarahkan kehalaman tempat judul tersebut berada.

Jadi nggak perlu repot-repot scroll lagi ya kan..

Lalu pertanyaannya adalah bagaimana cara memunculkan navigation pane di word?

Cara menampilkan panel navigasi di ms word ini sangat mudah sekali.

Anda bisa mengikuti tutorial bagaimana cara menampilkan navigation pane di microsoft word yang akan saya bagikan dibawah ini.

Silahkan di simak baik-baik ya.

Cara Menampilkan Navigation Pane Di Word

Di tutorial ini saya menggunakan microsoft word 2013, untuk versi lainnya seperti word 2007, 2010 dan 2016 itu sama saja ya.

Adapun langkah-langkah cara menampilkan navigation pane di ms word yakni sebagai berikut ini.

Langkah 1. Buka Ms Word.

Langkah 2. Kemudian klik menu View => silahkan centang dibagian Navigation Pane, maka menu Navigation Pane akan muncul di sebelah kiri.

Video Tutorialnya

Penutup

Oke,

Demikianlah tutorial cara menampilkan navigation pane di word dengan mudah dan cepat. Selamat mencoba.


Posting Komentar untuk "Cara Menampilkan Navigation Pane Di Microsoft Word"